Inpona.com – Persib Bandung berhasil mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-0 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (16/10/2021), pertandingan pekan ketujuh Liga 1 2021/2022.
Kemenangan Persib melawan Bhayangkara FC ini menjadi akhir tren buruk selama beberapa pertandingan lalu dengan hasil imbang
Dua gol Persib Bandung yang dilesakkan oleh Febri Haryadi dan Ezra Walian sudah cukup untuk mebungkam pemuncak klasemen.
Gol Persib diciptakan oleh Febri Hariyadi pada menit ke-18 dan Ezra Wallian di menit 45+2. Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam pun bermain gemilang.
Ia berhasil menggagalkan sejumlah peluang emas pemain lawan. Termasuk penalti Bhayangkara FC yang dieksekusi oleh Ezechiel N Douassel di menit 80.
Hingga akhir pertandingan, Persib mampu mempertahankan keunggulan. Persib menutup pertandingan malam ini dengan skor 2-0.
Setelah wasit meniup peluit panjang terjadi insiden di luar lapangan. Terlihat sejumlah ofisial Bhayangkara FC mendatangi bench Persib Bandung.
Bahkan ada yang membentak pelatih Persib Bandung Robert Alberts. ***
- Tags: Persib